Wednesday, April 11, 2018

Tips Menjaga Tubuh Agar Tetap Fit


Health - Sebagai manusia, tubuh kita selalu melakukan aktivitas. Untuk menjga tubuh agar tetap fit dalam menjalankan aktivitas, kita perlu memberikan asupan makanan yang baik dan sehat untuk tubuh, selain memberikan asupan nutrisi kita juga harus melakukan olahraga agar tubuh tidak mudah terserang oleh penyakit.

Penyakit akan sangat mudah menyerang tubuh manusia yang menjalani aktivitas padat. Disaat tubuh terlalu dipaksakan untuk menjalani aktivitas padat, akan membuat tubuh cepat lelah. Pada kesempatan inilah penyakit akan sangat mudah menyerang, karena antibody dalam tubuh melemah dan tidak dapat lagi menangkalnya.

Berikut ini CONTERPEDIA akan memberikan beberapa Tips Menjaga Tubuh Agar Tetap Fit :

1. Menjaga Pola Makan


Hal yang dapat dilakukan untuk menjaga tubuh agar tetap fit, anda dapat mengatur dan menjaga pola makan. Berikanlah asupan nutrisi yang bergizi kedalam tubuh, konsumsilah makanan 4 sehat 5 sempurna. Penyakit maag sangat mudah menyerang seseorang yang tidak menjaga pola makan.

2. Hindari Makanan Siap Saji


Para ilmuwan menganjurkan untuk tidak mengkonsumsi makanan cepat saji terlalu berlebihan. Kandungan minyak yang terkandung dalam makanan cepat saji sangatlah tinggi, untuk menjaga agar tubuh tetap fit janganlah mengkonsumsi makanan cepat saji terlalu banyak.

3. Istirahat yang Cukup


Selain menjaga pola makan untuk menjaga tubuh agar tetap fit, anda juga harus istirahat dengan cukup. Dengan membiarkan tubuh beristirahat anda dapat memulihkan kembali tenaga setelah beraktivitas. Tidurlah secukupnya, untuk jam tidur orang dewasa maksimal 7-9 jam perhari. Jika lebih dari yang ditentukan, maka akan merusak jaringan sistem otak.

4. Olahraga Secara Teratur


Berolahraga juga merupakan salah satu cara untuk menjaga tubuh agar tetap fit. Lakukan senam kecil pada pagi hari sebelum memulai beraktivitas, dengan melakukan senam pada pagi hari akan membantu otot-otot tubuh tidak tegang saat melakukan aktivitas. Saat berolahraga jangan memaksakan tubuh, apabila tubuh telah kelelahan berhentilah sejenak.

5. Cuci Tangan


Orang tua menganjurkan cucilah tangan sebelum makan, karena dengan mencuci tangan hingga bersih kita dapat membunuh jutaan kuman yang menempel di tangan. Jika tidak mencuci tangan akan membuat kuman berkembang dan melemahkan antibody di dalam tubuh.

Demikian ringkasan Tips Menjaga Tubuh Agar Tetap Fit, semoga dapat membantu anda untuk menjaga kesehatan tubuh agar tetap sehat dan kuat. Terima Kasih.

(NH)

No comments:

Post a Comment