Tuesday, April 10, 2018

Jangan Sembarang Memilih Produk Jerawat



ConterPedia -
Jerawat di tubuh apalagi di bagian wajah memang masalah yang paling sering kita alami. Saat jerawat nampak di wajah kita tentu saja segera mungkin kita ingin untuk mengobati dan menghilangkannya. Tetapi tahukah bila obat jerawat yang kita gunakan tidak selamanya cocok dan bisa menyebabkan reaksi alergi.

Pada beberapa produk jerawat yang mengandung bahan aktif benzoyl peroxide atau biasa di sebut asam salisilat dapat menyebabkan reaksi alergi serius serta berpotensi mengancam jiwa walaupun sangat jarang yang terkena dampaknya. Gejala alergi bervariasi mulai dari yang ringan sampai berat. Alergi itu sendiri muncul karena setiap manusia memiliki sistem kekebalan tubuh yang akan bereaksi pada zat alergen. Alergen yang menyebabkan reaksi dapat berupa kontak dengan kulit, terhirup atau termakan.

Bahan aktif benzoyl peroxide atau biasa di sebut asam salisilat yang terdapat pada produk jerawat ini bisa menyebabkan alergi mulai dari ringan sampai dengan berat tergantung pada sistem kekebalan tubuh kita.

Walaupun tidak terjadi pada semua produk jerawat dan tidak semua pengguna merasakan efeknya, inilah beberapa efek Obat Jerawat yang bisa di rasakan:

Tenggorokan sakit
Sesak napas
Mengi
Tekanan darah rendah
Pingsan
Hives (masalah yang terjadi pada tubuh seperti gatal dan bekas merah dari reaksi kulit atau reaksi alergi)
Gatal atau pembengkakan wajah atau tubuh (bahkan bagian tubuh dimana orang tersebut tidak menerapkan obatnya).

Kata FDA, apabila Anda mengalami gejala di atas setelah menggunakan obat jerawat topikal, segera hentikan penggunaan produk dan dapatkan bantuan medis.

(CC)


No comments:

Post a Comment